Di ronde 9, McGregor menerima banyak pukulan di kepala.
Akhirnya di ronde 10, wasit Robert Byrd menghentikan pertarungan setelah melihat McGregor tidak memberikan perlawanan ketika serbuan Mayweather terus berlangsung.
Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Terciptanya 1 dari 30 Rekor Dunia Yelena Isinbayeva
Dalam debutnya di laga tinju profesional, Conor McGregor kalah TKO.
Namun, penampilannya mengundang pujian dari banyak legenda tinju.
"Para ahli yang mengkritik pertarungan ini harus meminta maaf," kata mantan kompetitor Muhammad Ali, George Foreman.
"Pertarungan ini kompetitif," lanjutnya.
Pujian bahkan juga datang dari juara dunia kelas berat termuda sepanjang sejarah, Mike Tyson.
"Saya beri dia nilai A," kata Tyson dalam wawancara dengan Luke Thomas.
"Seseorang yang belum pernah melakukan ini, belum pernah berlaga tinju, mampu bertahan selama 10 ronde."
"Saya kira McGregor bisa melakukannya lagi kalau dia mau, kalau bayarannya pas," pungkas Si Leher Beton.
Walaupun kalah, McGregor memang menangguk banyak uang dari pertarungan yang menghasilkan 4,3 juta pembelian pay-per-view itu.
Angka penjualan pay-per-view itu hanya kalah dari duel Mayweather vs Manny Pacquiao pada 2015 yang sebanyak 4,6 juta.
Sebelum bertarung, McGregor sudah dijamin mendapatkan 30 juta dolar AS atau sekitar 460 miliar rupiah sementara Mayweather 100 juta dolar.
Pada akhirnya, Mayweather dilaporkan memperoleh bayaran total 280 juta sedangkan McGregor 130 juta dolar AS.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Komentar