Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Motor Terbaik di MotoGP Tak Cukup Bikin Johann Zarco Bertahan dan Optimismenya Soal Marc Marquez

By Ananda Lathifah Rozalina - Senin, 28 Agustus 2023 | 17:00 WIB
Pembalap Pramac Racing, Johann Zarco ungkap alasan tak bertahan dengan Ducati meski sejatinya ada tawaran
JURE MAKOVEC/AFP
Pembalap Pramac Racing, Johann Zarco ungkap alasan tak bertahan dengan Ducati meski sejatinya ada tawaran

"Kami mendapat kesempatan dari Ducati untuk bertahan satu tahun lagi, tapi saya tidak yakin apakah saya bisa bersama Pramac," tutur Zarco.

"Kemudian ada minat bagus dari Honda, menawarkan dua tahun."

"Jika saya tidak yakin akan tetap bersama Pramac, saya tidak ingin memiliki tantangan dengan tim lain, meskipun motor (Ducati) tetap menjadi yang terbaik saat ini."

"Jadi kalau saya ganti tim, lebih baik buat proyek lain. Dan dapatkan dua tahun," terangnya.

Terlepas dari alasannya menerima kontrak dari Honda, Zarco menuturkan jika dia akan bangga jika bisa membantu tim barunya menemukan solusi untuk masalahnya.

Ia juga yakin jika Marc Marquez akan kembali bangkit jika motor Honda membaik.

"Saya masih percaya orang yang bisa menang dengan motornya, segera setelah motornya lebih baik, adalah Marc."

"Karena dia tetap menjadi pembalap yang luar biasa ketika dia merasa baik."

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P



Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X