Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Bareng Islam Makhachev dan Khamzat Chimaev, Shavkat Rakhmonov Diadu Master Karate

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 24 September 2023 | 07:30 WIB
Petarung tak terkalahkan di kelas welter UFC, Shavkat Rakhmonov.
TWITTER @M1GLOBALNEWS
Petarung tak terkalahkan di kelas welter UFC, Shavkat Rakhmonov.

Penampilan terakhir adalah saat meng-KO Kevin Holland pada 3 Desember tahun lalu.

"UFC menawarkan dan saya menerimanya," cuit Thompson di media sosial X.

"Shavkat Rakhmonov, mari kita tutup tahun ini dengan kuat."

"Tanggal 16 Desember, tidak sabar lagi."

"Ayo!," timpal Rakhmonov singkat.

Bagi Rakhmonov, laga ini sebetulnya adalah sebuah kemunduran jika melihat peringkat.

Pasalnya, ranking Thompson berada di bawahnya, yaitu di posisi ke-7.

Tetapi Stephen Thompson punya nama besar.

Dia pernah dua kali menjadi penantang juara kelas welter UFC pada selang 2016-2017.

The Wonder Boy juga pernah bertemu lawan-lawan level tinggi seperti Tyron Woodley, Jorge Masvidal, Darren Till, Anthony Pettis, Vicente Luque, Geoff Neal, Gilbert Burns, dan Belal Muhammad.

Kalau bisa mengalahkan Thompson, Rakhmonov bakal membuat lompatan besar dalam upayanya menjadi penantang juara pada tahun depan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Twitter


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X