Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Casey Stoner Sebut Motor Honda Gak Buruk-buruk Amat, Marc Marquez Akan Coba Buktikan Sendiri Dimana Masalahnya

By Ananda Lathifah Rozalina - Senin, 23 Oktober 2023 | 10:30 WIB
Casey Stoner
TWITTER.COM/VI5MU
Casey Stoner

"Kita juga telah melihat hal itu dengan KTM, Dani Pedrosa naik ke atasnya di Jerez dan semua orang terangkat, lalu ia melakukannya lagi di Misano."

"Terkadang Anda membutuhkan guiding star untuk menunjukkan kemampuannya, lalu memberikan kepercayaan diri kepada semua orang untuk berbuat lebih banyak."

"Sangat mudah untuk duduk di sana dan berpikir bahwa rumput (tetangga) lebih hijau.Untuk melihat apa yang dilakukan yang lain."

"Ducati telah mengalahkan sebagian besar motor dan melakukan pekerjaan dengan baik."

"Sangat mudah untuk kehilangan semangat, motivasi dan kepercayaan diri, kombinasi hal-hal itu membuatmu terpuruk," terang Stoner.

Sebelumnya, Stoner juga sempat mengusulkan kriteria pembalap yang bisa direkrut Honda agar kembali bangkit.

Menurut Stoner, ketimbang pembalap berpengalaman dengan ideologi yang mungkin sulit beradaptasi dengan visi misi tim, Honda lebih baik mencoba mencari talenta baru dari Moto2.

Di sisi lain, Stoner juga berpendapat kepergian Marquez akan membuat pembalap itu merasakan sendiri apa yang salah dengannya di Honda.

Apakah itu motornya atau pembalapanya.

"Marc akan mencoba sendiri untuk memahami apakah itu dia atau motornya," kata Stoner.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P



Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X