Burkina Faso dan Korsel tidak punya kesempatan lagi lolos lewat jalur peringkat 3 terbaik karena semua slot sudah terisi.
Sang wakil Afrika mendapatkan konsolasi dengan kemenangan 2-1.
Burkina Faso memimpin lebih dulu lewat gol Jack Diarra di menit ke-24.
Korea Selatan sempat membalas via Kim Myung-jun pada menit ke-49.
Tetapi, Burkina Faso memastikan kemenangan di menit ke-86 lewat Aboubacar Camara.
Hasil ini membuat Korea Selatan menyudahi perjalanannya di Piala Dunia U-17 2023 dengan rekor yang lebih jelek dari Indonesia.
Negaranya pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menjadi juru kunci Grup E dengan tidak memperoleh poin sama sekali dalam 3 pertandingan.
Timnas U-17 Indonesia masih bisa mendapatkan 2 angka dari dua hasil imbang di Grup A.
Korea Selatan sekaligus menjadi wakil Asia dengan performa terburuk di Piala Dunia U-17 2023.
Tiga wakil Asia yang lain, yakni Iran, Jepang, dan Uzbekistan, mampu memetik kemenangan dan berhasil lolos ke babak 16 besar.
Hasil Piala Dunia U-17 2023
Sabtu (18/11/2023)
Grup E
- Burkina Faso vs Korea Selatan 2-1 (Jack Diarra 24', Aboubacar Camara 86'/Kim Myung-jun 49')
- AS vs Prancis 0-3 (Joan Tincres 45+2', 82'/Kim Myung-jun 49')
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Juara.net |
Komentar