Di partai pamungkas, mereka giliran kalah dari wakil Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen.
Terlepas dari hasil minor di turnamen tersebut, Fikri/Bagas naik satu tempat pada ranking ganda putra yang diunggah Selasa (19/12/2023).
Keduanya kini bercokol di peringkat ke-9 dengan torehan 71.090 poin.
Sementara itu, singgasana tertinggi masih dihuni, Lian Wei Keng/Wang Chang.
Pasangan China ini tampil luar biasa pada BWF World Tour Finals 2023 kemarin.
Mereka berhasil menembus partai final dan bersua Kang/Seo.
Apesnya dukungan pendukung tuan rumah belum bisa membuat juara China Masters 2023 itu keluar sebagai pemenang.
Juara dunia 2023 akhirnya keluar sebagai pemenang dengan skor, 21-17, 22-20.
Baca Juga: Kalahkan Penakluk Fajar/Rian, Ganda Putra Korea Sumringah dan Bilang Begini
Berikut ini ranking BWF terbaru sektor ganda putra:
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | bwf.tournamentsoftware.com |
Komentar