Lorenzo juga pernah memilih keputusan serupa beberapa tahun silam.
Kala itu, Lorenzo memilih pindah dari Yamaha ke Ducati dengan harapan tinggi.
Sayangnya, Lorenzo yang membalap bersama Ducati untuk musim 2017 hingga 2018 tak berhasil meraih kesuksesan.
Pada tahun pertamanya bersama Ducati, Lorenzo tak berhasil memenangi satu pun balapan, walau beberapa naik podium dan berakhir finish di posisi ketujuh klasemen.
Di tahun keduanya, Lorenzo berhasil memenangi tiga balapan, tapi ia malah berada di posisi 9 klasemen akhir karena kesulitan mencetak poin di beberapa seri lainnya.
Berkaca dari pengalaman Lorenzo, Dovizioso merasa Marc Marquez juga bisa bernasib serupa karena itu Francesco Bagnaia tak perlu mengkhawatirkan keberadaan The Baby Alien di Ducati.
"Bagnaia tak perlu mementingkan Marquez," kata Dovizioso kepada GPOne.
"Ia hanya harus memikirkan dirinya sendiri."
"Karena jika Anda mencoba meniru para juara hebat ini, maka yang terjadi adalah mereka akan membuat Anda tersesat."
"Dalam beberapa hal, ini sedikit mirip dengan apa yang terjadi di masa Lorenzo."
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Komentar