"Akan lebih sulit untuk mengalahkannya, tetapi juga lebih menarik bagi semua penggemar."
"Semua penggemar ingin melihat Marc di atas Ducati, tetapi bagi kami itu akan rumit."
"Kami harus melihat semuanya, ini akan rumit, ini akan menciptakan kebingungan."
Menyadari itu semua, CEO Ducati itu hanya berharap bahwa Marquez bisa membalap tanpa berkontak dengan pembalap lain karena itu adalah hal berbahaya.
Ia berharap Marc Marquez meminimalisir insiden saat bersama Ducati tahun ini.
"Apa yang kami harapkan adalah bahwa mereka akan menjadi balapan olahraga tanpa kecelakaan."
"Saya tidak terlalu suka kontak, karena itu berbahaya."
"Penting bagi Race Direction untuk menjaga agar para pembalap tetap tenang, sehingga ketika ada yang melebihi batas, mereka akan segera diberi sanksi."
"Hal itu sangat penting untuk keselamatan olahraga, karena kami adalah olahraga yang sangat penting yang ingin berkembang, dengan banyak penonton."
"Para juara, di atas lintasan, harus menjadi contoh bagaimana hal itu bisa dicapai, keras, tapi jujur, bersih," terangnya.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar