Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Masters 2024 - Jadi Pemain Paling Sukses, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong Bilang Begini

By Ananda Lathifah Rozalina - Minggu, 28 Januari 2024 | 21:30 WIB
Pasangan ganda campuran China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong berkomentar usai jadi pemain tersukses di Indonesia Masters
PP PBSI
Pasangan ganda campuran China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong berkomentar usai jadi pemain tersukses di Indonesia Masters

"Kami sangat senang, ini adalah tempat yang sangat berarti bagi kami,"ujar Zheng Si Wei.

Baca Juga: Rekap Hasil Final Indonesia Masters 2024 - Leo/Daniel Menang, Indonesia Raih Satu Gelar, China Dominasi Podium Juara

Zheng pun menuturkan bahwa para penggemar yang mendukung mereka ikut berperan membawa keberuntungan bagi mereka di Istora.

Pebulu tangkis asal China itu juga mengakui bahwa dukungan penggemar terus memotivasi mereka untuk kembali bertanding di Istora, meski sempat sakit pekan lalu.

"Kami selalu mendapatkan hasil yang baik di Istora."

"Para penggemar tidak pernah gagal untuk mendukung kami dan saya pikir mereka membawa keberuntungan bagi kami."

"Kami sangat menikmati bermain di arena ini."

"Para penggemar adalah salah satu alasan terpenting bagi kami untuk terus kembali, meskipun kami sempat sakit minggu lalu."

Di sisi lain, Huang mengakui bahwa mereka kini masih dalam masa pemulihan.

Tapi, mereka tetap memberikan usaha terbaik mereka untuk meraih kemenangan hari ini.

"Kami masih dalam masa pemulihan," ungkap Huang.

"Kami mungkin berada pada kondisi sekitar 80 persen, namun kami memberikan seluruh kemampuan kami untuk menang hari ini," tambahnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : BWF Badminton


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X