Pada Australian Open 2009, Rafael Nadal merupakan unggulan pertama.
Petenis Spanyol ini menyingkirkan di antaranya Fernando Gonzalez (13), Gilles Simon (6), dan Fernando Verdasco (14) untuk mencapai final.
Yang menarik, di partai pamungkas Nadal bertemu Federer yang berstatus sebagai unggulan ke-3.
Nadal menang setelah melalui pertarungan 5 set dengan skor 7-5, 3-6, 7-6 (7-3), 3-6, 6-2.
Dengan kemenangan itu, Nadal menjadi petenis Spanyol pertama yang mampu menjuarai Australian Open.
Lapangan keras bukan spesialisasi Rafael Nadal sehingga dia hanya bisa menjadi juara Australian Open sekali lagi pada 2022.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Juara.net |
Komentar