Tapi, Leo/Daniel berhasil kembali ungul dan mempertahankan keunggulan hingga akhir.
Pertarungan pun diperpanjang ke gim ketiga, duo tuan rumah membuat Leo/Daniel tertinggal jauh di awal dengan skor 1-6.
Leo/Daniel lantas terus tertinggal hingga jeda interval.
Setelah jeda sejenak, Leo/Daniel kembali mecoba untuk menyusul perolehan poin Sukphun/Teerarartsakul.
Sayangnya , usaha mereka tak berhasil hingga akhir.
Leo/Daniel dipastikan tumbang usai serangan Sukphun/Taeraratsakul berhasil menembus pertahanan duo Indonesia tersebut.
Duo asal Indonesia itu pun kalah setelah berjuang tiga gim dengan skor dengan skor 17-21, 21-19, 16-21.
Hasil ini pun memastikan Leo/Daniel gugur dan gagal lolos ke babak perempat final.
Di sisi lain, ganda putra Indonesia lainnya, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana lolos ke babak perempat final usai ditinggal lawannya mundur.
Pasangan Korea, Ko Sung Hyun/Shin Baek Cheol memilih mundur saat pertarungan baru berjalan 2 menit.
Fikri/Bagas pun dinyatakan menang dengan skor 5-0 (mundur) dan melaju ke babak berikutnya.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | tournament software |
Komentar