"Mereka tahu bagaimana cara melaju dengan cepat."
"Saya tidak tahu apakah (Marc) Marquez kesulitan kemarin atau dia hanya sedikit mengendur."
Meski begitu, ia senang dengan hasil yang diraihnya.
"Mereka tahu apa yang harus mereka lakukan, jadi itu bukan sebuah kejutan."
"Tapi, saya bahagia, kami berkendara lebih cepat ketimbang catatan lap lalam kami."
"Mereka juga cepat, tapi saya senang karena saya masih memiliki jalan untuk dilalui," terangnya.
Terlepas dari komentarnya, Pedro Acosta tampaknya menganggap pembalap pabrikan KTM, Brad Binder sebagai saingan pertamanya.
Menurut Acosta, Brad Binder yang memiliki kecepatan adalah lawan yang harus dikalahkan.
"Binder akan berada di sana .Ia sangat cepat."
"Ia membuat beberapa kesalahan, namun saya menempatkan diri saya di posisi kedua."
"Ia cepat dan kecepatannya bagus."
"Kemarin ia mencatat waktu 58,4 detik, untuk saat ini ia masih nomor 1 di KTM," ungkap Acosta.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | Crash.net |
Komentar