Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Casey Stoner Blak-blakan Sebut Marc Marquez Biang Kerok yang Membuatnya Meninggalkan Honda

By Ananda Lathifah Rozalina - Sabtu, 10 Februari 2024 | 14:00 WIB
Casey Stoner dan Marc Marquez
TWITTER.COM/VI5MU
Casey Stoner dan Marc Marquez

Menurut pengakuan Stoner, Honda terlalu fokus mendengarkan Marc Marquez dan mengembangkan motor dengan mengikuti perkembangan sang pembalap.

Stoner pun berusaha memperingatkan Honda, tapi ia berakhir tak didengar.

"Ini adalah alasan utama mengapa saya meninggalkan Honda," tutur Stoner pada Gazzetta sebagaimana dilansir dari Crash.net.

"Kami telah mencapai titik di mana tim Marc mulai menjauh dari indikasi saya."

"Saya mencoba memperingatkan mereka, mengatakan kepada mereka bahwa jika mereka terus hanya mengikuti perkembangan Marc, maka hanya dia yang mampu mengendarai motor itu, dan kecelakaan akan sering terjadi."

"Dan saya benar, seperti yang ditunjukkan oleh hasil 2015, tetapi mereka tidak mau mendengarkan saya dan malah memutuskan untuk menyingkirkan saya," terangnya.

Marc Marquez memang langsung memberikan gelar di tahun debutnya bersama Honda di tahun 2013.

Ia terus meraih gelar juara secara beruntun di tahun berikutnya.

Namun, Marc Marquez akhirnya gagal meraih gelar di tahun 2015.

Ia lantas kembali mendapatkannya di tahun 2016, 2017, 2018 dan 2019.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X