Saat itu pertarungan kedua melawan Juan Manuel Marquez ini disebut Manny Pacquiao sebagai laga tersulit yang pernah dilakoninya sejak mengawali karier pada 1995.
"Ini pertarungan tersulit saya sejak memulai karier tinju profesional."
"Saya mengalami semua rasa sakit karena pertarungan ini bukan hanya untuk keluarga saya tetapi juga untuk masyarakat Filipina."
"Saya bilang saya siap mempertaruhkan nyawa untuk negara."
Kemenangan atas Marquez itu membuat Pacquiao menjadi petinju Asia pertama yang menjadi juara dunia di 4 divisi.
Sebelum memenangi sabuk kelas bulu super pada 2008, Pac-Man lebih dulu menjadi juara kelas terbang pada 1998, kelas bantam super pada 2001, dan kelas bulu pada 2003.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | GMA Network |
Komentar