Namun, wakil Indonesia itu berusaha menyusul sedikit demi sedikit beberapa reli berikutnya.
Fikri/Bagas akhirnya bisa menyamakan keadaan 7-7 dan seperti sebelumnya pertarungan kembali berlangsung ketat.
Ganda putra Indonesia itu pun kemudian unggul tipis di jeda interval gim kedua dengan skor 11-10.
Usai jeda interval, Fikri/Bagas kembali menghadapi perlawanan kuat Lane/Sendy dan merebut gim kedua.
Mereka pun sempat meraih game point lebih dulu di posisi skor 20-16.
Tapi, Lane/Vendy tampak tak mau menyerah dan berusaha menyusul, duo Inggris itu menyamakan keadaan menjadi 20-20.
Duo Indonesia itu lantas berbalik tertinggal dengan skor 21-20 dan perebutan poin kritis kembali terjadi.
Di tengah perebutan poin kritis,Vendy membutuhkan penanganan medis.
Pertarungan pun terhenti sejenak selama Vendy mendapatkan perawatan dari tim medis.
Setelah perawatan dilakukan, laga sengit antara kedua pasangan itu dimulai kembali.
Pertarungan ketat terus tejadi hingga akhirnya, Bagas/Fikri harus mengakui ketangguhan Lane/Sendy di gim kedua.
Ganda putra Indonesia itu harus ikhlas mendapatkan posisi runner up usai tumbang dengan skor akhir 22-24, 26-28.
Sementara itu, Lane/Vendy dipastikan meraih gelar juara Swiss Open 2024.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Komentar