Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

GSP Yakin Sosok Ini Mampu Jadi Pawang Khamzat Chimaev, tapi Ada Syaratnya

By Ananda Lathifah Rozalina - Kamis, 18 April 2024 | 07:30 WIB
Khamzat Chimaev diramal bisa kalah dari sosok ini
TWITTER.COM/@DONTGRABTHECAGE
Khamzat Chimaev diramal bisa kalah dari sosok ini

"Romero adalah pegulat yang sangat bagus, pria yang sangat eksplosif dan kuat, dan Whittaker adalah batu kripton dari Yoel Romero."

"Dia mampu mengalahkannya dua kali."

"Jadi, secara gaya dia sangat mampu melakukan hal yang sama pada Chimaev, untuk membuat Chimaev terlihat buruk. Robert Whittaker memiliki gaya yang sangat tidak biasa."

"Ia datang dari latar belakang karate seperti saya."

"Dengan latar belakang karate, kami memiliki gaya yang sangat berbeda."

"Kami menggunakan timing yang berbeda untuk masuk, dan cara kami mengendalikan jarak, tampaknya sangat tidak biasa bagi lawan kami karena sebagian besar orang di dunia bela diri campuran memiliki latar belakang kickboxing dan muay Thai."

"Maka, saat anda berasal dari karate, saya kira itu adalah salah satu hal yang memberi anda keunggulan, dan Robert Whittaker menggunakan seluruh kemampuan karatenya dengan sangat baik."

"Gerak kaki dan kendali jaraknya, ia adalah seorang ahli dalam hal itu," terangnya.

Meski begitu, GSP tak memungkiri bahwa Chimaev bukanlah lawan yang mudah.

Untuk mengalahkannya, Whittaker juga harus berada dalam kondisi terbaiknya.

"Ia harus berada dalam kondisi terbaiknya, karena Chimaev bukanlah lawan yang mudah, dan ia tampak tak terhentikan saat ini," tambahnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : bjpenn.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X