Bagi sang pelatih, tunggal putri China masih belum bermain memuaskan sejak tengah tahun 2023 kemarin.
"Sejak tengah tahun lalu, performa tunggal China tidak terlalu memuaskan," ujarnya, dilansir Juara.net dari Aiyuke.com.
"Karena tidak banyak kejuaraan yang dimenangkan dibanding ganda putri dan ganda campuran," sambung Luo.
Sebagai pelatih, dia mulai memberikan petuah.
Dia mewanti-wanti He Bing Jiao dkk agar tak terlalu terpaku pada peringkat.
"Posisi empat besar sudah tertata saat ini," ucap Luo.
"Masih ada kemungkinan masalah dan juga tekanan."
"Para penghuni ranking delapan besar dunia memang bisa dibilang berada di grup yang menguntungkan. Tetapi, siapa yang bisa memenangkan kejuaraan adalah hal yang berbeda."
Baca Juga: Thomas Cup 2024 - Siasat Rexy Mainaky soal Malaysia Hadapi Musuh Rumit
"Fokus dari kerjaan kami terdapat pada fase selanjutnya," imbuhnya.
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | aiyuke.com |
Komentar