Pertengahan sesi Q1, persaingan zona lolos kualifikasi dua atau Q2 menyuguhkan perang antara Tony Arbolino, Moreira, Jeremy Alcoba, dan juga Darryn Binder.
It keeps changing at the front ????
First it was @jeremyalcoba, in P1, then Diogo Moreira but finally @TonyArbolino got it once again ????#SpanishGP ???????? pic.twitter.com/6C4omzJbQi
— MotoGP™???? (@MotoGP) April 27, 2024
Di sisi lain, sang pembalap Indonesia tertahan pada posisi ke-11 hingga empat menit akhir.
Jelang sesi Q1 bubaran, bendera kuning sempat dikibarkan usai pembalap Italtrans Racing Team, Dennis Foggia terjatuh.
Hingga sesi selesai, empat pembalap yang bisa melanjutkan perjuangannya mencari starting grid terdepan adalah Arbolino, Vietti, Moreira, dan Alcoba.
Sementara itu, Mario akhirnya menjadi pembalap tercepat ke-13.
Dengan demikian, dia bakal berjuang dari posisi ke-27 pada balapan besok Minggu (28/4/2024).
Sesi Q2 dipenuhi para pembalap-pembalap top termasuk Sergio Garcia.
Seperti yang diketahui, pembalap MT-Helmets itu saat ini sedang memimpin klasemen sementara dengan 51 poin.
Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024 - Dua Kali Nyaris Terjatuh, Marquez Start Terdepan
Di sisi lain, saingan terdekatnya Joe Roberts juga turut bersaing pada sesi ini.
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | MotoGP.com, Twitter.com |
Komentar