Kemenangan Indonesia terus berlanjut hingga partai terakhir.
Pasangan Lanny Tria Mayasari/Rachel Alleysa Rose memastikan Indonesia menang sempurna dengan skor akhir 5-0 usai menaklukkan pasangan Fadilah Shamika Mohamed Rafi/Tracy Naluwooza.
Kemenangan atas Uganda ini pun memastikan Indonesia telah mengamankan tiket ke babak berikutnya karena telah menang dua kali, meski masih menyisakan satu laga kontra Jepang.
Di laga terakhir kontra Jepang mendatang, Indonesia akan memperebutkan posisi sebagai jawara grup.
Jika kalah dari Jepang, maka Indonesia akan lolos dengan status runner up grup.
Berikut hasil Uber Cup 2024, Indonesia vs Uganda, Senin (29/4/2024)
- Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Husina Kobugabe 21-5, 21-6
- Komang Ayu Cahya Dewi vs Gladys Mbabazi 21-6, 21-13
- Ruzana vs Tracy Naluwooza 21-10, 21-12
- Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Husina Kobugabe/Galdys Mbabazi 21-9, 21-11
- Lanny Tria Mayasari/Rachel Alleysa Rose vs Fadilah Shamika Mohamed Rafi/Tracy Naluwooza 21-6,21-8
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Komentar