Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Tinju Dunia - Canelo Alvarez Terlalu Sakti, Rekor Penantang Muda Dibuat Cacat

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 5 Mei 2024 | 11:35 WIB
Laga tinju antara Canelo Alvarez dan Jaime Munguia yang memperebutkan gelar juara dunia sejati di kelas menengah super digelar pada Minggu (5/5/2024) WIB di Las Vegas.
TWITTER @MICHAELBENSONN
Laga tinju antara Canelo Alvarez dan Jaime Munguia yang memperebutkan gelar juara dunia sejati di kelas menengah super digelar pada Minggu (5/5/2024) WIB di Las Vegas.

Masuk ke ronde 10, Alvarez kembali mendaratkan uppercut yang menembus pertahanan Munguia.

Satu pukulan kanan Alvarez masuk telak dan menggoyahkan Munguia.

Munguia terlihat mulai frustrasi di ronde 11 dengan Alvarez menghindari serangan-serangannya secara mudah.

Terjadi benturan kepala yang kelihatannya melukai hidung Munguia.

Akan tetapi, sang penantang menutup ronde ini dengan sangat agresif melancarkan pukulan.

Di ronde terakhir, Munguia mencoba menyerang karena memang sudah tertinggal jauh dalam perolehan poin.

Tetapi, dalam sebagian besar serangannya, dia juga harus menerima counter dari Alvarez.

Pertarungan berjalan sampai 12 ronde dan hasilnya ditentukan oleh perhitungan skor juri.

Canelo Alvarez dinyatakan menang angka mutlak dengan skor 117-110,116-111, 115-112.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Cbssports.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X