Pada 1 Juni mendatang, dia bakal melawan Dustin Poirier di UFC 302.
Juara kelas ringan itu mendapatkan pertanyaan soal kemungkinan Khabib kembali menemaninya langsung dari tepi oktagon.
Menariknya, sebuah jawaban diplomatis terlontar dari mulut jagoan berusia 32 tahun tersebut.
"Mungkin lebih untuk tidak banyak berkomentar," ungkap Makhachev, dilansir Juara.net dari Championat.com.
"Semua hal bisa saja terjadi."
"Jadi, mari kita lihat saja ke depannya."
"Yang jelas, jika dia mendampingi langsung, maka itu akan sangat bagus," sambungnya.
Seperti yang disinggung Makhachev, kehadiran Khabib bisa jadi senjata tersendiri baginya.
Baca Juga: Robert Whittaker, Si Malaikat Maut UFC yang Jadi Ujian Terbesar Khamzat Chimaev
Bagaimana tidak? Si Elang pernah menjajal langsung kekuatan Dustin Poirier.
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | Championat |
Komentar