Saat itu masih memiliki rekor tak terkalahkan 22-0, Joshua sangat diunggulkan bakal bisa mengalahkan Ruiz yang masuk ke pertarungan dengan catatan 32-1.
Selain hanya memiliki waktu persiapan sekitar sebulan, Ruiz juga terlihat kerdil dalam hal postur tubuh jika dibandingkan dengan Joshua.
AJ bertinggi badan 198 cm sedangkan Ruiz hanya 188 cm.
Dalam persiapannya, Ruiz menyaksikan banyak video pertarungan mantan juara dunia kelas berat, Mike Tyson.
Dari video-video itu, Ruiz mempelajari teknik Si Leher Beton saat mengalahkan lawan-lawan yang berpostur lebih besar.
Tyson memang memiliki postur yang mirip Ruiz dengan tinggi badan hanya 178 cm.
Saat akhirnya bertarung, Andy Ruiz seperti akan menemui nasib tragis seperti prediksi banyak orang.
Di ronde 3, dia terpukul jatuh untuk pertama kalinya sepanjang karier.
Namun, petinju berjulukan The Destroyer ini bangkit dan segera balik menyerang.
Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Strategi Bom Mike Tyson Melawan Instruksi, Pelatih Rival Minta Ampunan
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BoxRec.com |
Komentar