Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekap Hasil Indonesia Open 2024 - Peluang Merah-Putih Sabet Gelar Juara Terjaga di Tiga Sektor

By Fiqri Al Awe - Kamis, 6 Juni 2024 | 19:36 WIB
Saat ganda Putra, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin kandas, Merah-Putih masih punya asa juarai Indonesia Open 2024 di tiga sektor berbeda.
TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM
Saat ganda Putra, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin kandas, Merah-Putih masih punya asa juarai Indonesia Open 2024 di tiga sektor berbeda.

Kesialan juga dialami oleh sektor ganda putra.

Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan ditundukkan lawannya.

Sementara itu, ganda putri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia SIlva Ramadhanti juga menemui hasil minor.

Mengesampingkan soal kekalahan-kekalahan tersebut, empat wakil lolos ke babak perempat final.

Keran kemenangan dibuka secara meriah oleh ganda campuran, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja.

Bukan kaleng-kaleng, mereka menundukkan pasangan nomor tiga dunia, Seo Seung-jae/Chae Yu-jung.

Sementara itu, nyala api juara juga terjaga di beberapa sektor lain yakni, tunggal putri dan ganda putra.

Aksi luar biasa ditunjukan Gregoria Mariska Tunjung yang menggulung mimpi buruknya di Thailand Open 2024, Supanida Katethong.

Baca Juga: Ranking BWF Terbaru - Usai Kalahkan Fajar/Rian, Dua Ganda Putra China Jadi Nomor 2 di negaranya

Api peluang juara sektor ganda putra dijaga Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana dan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani.


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : bwf.tournamentsoftware.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X