Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEJARAH HARI INI - Tidak Ada Tantangan Lagi, Raja Tinju Dunia Sejati Kelas Berat Terakhir di Abad Ke-20 Lakoni Laga Pamungkas

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 21 Juni 2024 | 06:00 WIB
Juara dunia tinju kelas berat, Lennox Lewis, melukai mata kiri Vitali Klitschko dalam laga terakhir sepanjang kariernya, 21 June 2003 di Staples Center, Los Angeles.
HECTOR MATA/AFP
Juara dunia tinju kelas berat, Lennox Lewis, melukai mata kiri Vitali Klitschko dalam laga terakhir sepanjang kariernya, 21 June 2003 di Staples Center, Los Angeles.

Dengan penglihatannya terganggu, Klitschko menerima banyak pukulan telak dari Lewis di ronde 6.

Akhirnya pada pergantian dari ronde 6 ke ronde 7, dokter memutuskan Klitschko tidak boleh melanjutkan bertarung.

Lennox Lewis dinyatakan menang TKO untuk mempertahankan sabuk juara WBC, IBO, dan The Ring yang dipertaruhkan dalam pertarungan tersebut.

Laga ini menjadi pertarungan terakhir Lewis karena petinju berjulukan The Lion itu lantas mengumumkan dirinya pensiun pada 7 Februari 2024.

"Saya pensiun masih sebagai juara, saya mengalahkan semua orang yang saya hadapi."

"Saya benar-benar percaya bahwa saya pantas berada di ruangan yang sama dengan Muhammad Ali, Joe Louis, Rocky Marciano, dan Jack Johnson," kata Lewis seperti dikutip dari Boxing247.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : boxing247.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X