Skor lantas kembali imbang di posisi 18-18, di sinilah perebutan poin kritis dimulai.
Susul menyusul poin antara Beiwen dan Nidaira terus terjadi hingga akhirnya, Beiwen harus mengakui ketangguhan lawannya.
Beiwen berakhir tumbang di tangan Nidaira dalam pertarungan tiga gim dengan skor 21-17, 18-21, 22-24.
Hasil ini memastikan Beiwen harus puas dengan posisi runner up dan memastikan tuan rumah Amerika Serikat nihil gelar.
Sementara itu, Nidaira menyumbangkan gelar juara ketiga untuk Jepang.
Mengingat di dua partai sebelumnya, Jepang telah meraih gelar juara lebih dulu dari wakil ganda putri mereka, Rin Iwanaga/Kie Nakanishi dan tunggal putra mereka, Yushi Tanaka.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | tournament software |
Komentar