JUARA.NET - Yunani mewujudkan cerita Cinderella di EURO 2004 sehingga membuat Cristiano Ronaldo menangis dalam sejarah hari ini 20 tahun yang lalu.
EURO 2004 berlangsung di Portugal sehingga sang tuan rumah menjadi salah satu tim yang dijagokan untuk menjadi juara.
Portugal disebut-sebut memiliki kesempatan terbaik karena masih memiliki sisa generasi emas mereka di dalam skuad.
Ada Luis Figo dan Manuel Rui Costa, yang pernah menjadi juara Piala Dunia U-20 pada 1991.
Namun, Portugal dikejutkan oleh Yunani dalam laga pertama mereka di Grup A.
Seleccao kalah 1-2 dari tim yang tidak diperhitungkan.
Dalam drawing pembagian grup EURO 2004, Yunani menempati peringkat 3 di Pot 4.
Artinya, di atas kertas mereka adalah tim paling lemah kedua setelah Latvia.
Dari 16 negara kontestan, koefisien Yunani di UEFA menempati peringkat 15.
Portugal bisa bangkit dari tamparan Yunani di pertandingan pertama.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | UEFA.com |
Komentar