Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEJARAH HARI INI - Pertama dari Asia, Timnas Wanita Jepang Juara Piala Dunia Perempuan

By Dwi Widijatmiko - Rabu, 17 Juli 2024 | 06:00 WIB
Para pemain Timnas Wanita Jepang merayakan keberhasilan menjuarai Piala Dunia Perempuan 2011, 17 Juli 2011 di Frankfurt.
PATRIK STOLLARZ/AFP
Para pemain Timnas Wanita Jepang merayakan keberhasilan menjuarai Piala Dunia Perempuan 2011, 17 Juli 2011 di Frankfurt.

Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Munculnya Khabib 2.0, Khamzat Chimaev Bulan-bulani Lawan dalam Debut di UFC 

Mereka tampil menghadapi tuan rumah Jerman, yang saat itu merupakan tim peringkat 2 di dunia berdasarkan ranking FIFA.

Gol Karina Maruyama pada masa perpanjangan waktu, tepatnya di menit ke-108, menentukan kemenangan 1-0 Jepang atas sang juara bertahan.

Homare Sawa dkk. berhasil menghancurkan mimpi DFB-Frauen yang ingin mengukir hattrick juara.

Di semifinal, Timnas Wanita Jepang melakukan comeback untuk menyingkirkan tim nomor 5 dunia, Swedia.

Tertinggal lebih dulu di menit ke-10, Nadeshiko Japan berbalik menang 3-1.

Gol-gol Nahomi Kawasumi pada menit ke-19 dan 64 serta Sawa di menit ke-60 membawa Jepang lolos ke final.

Dalam laga final, Jepang menantang tim ranking 1 FIFA, Amerika Serikat.

Pertandingan itu digelar pada sejarah hari ini, 17 Juli 2011, di Waldstadion, Frankfurt.

Sepanjang sejarah, AS tidak pernah kalah dari Jepang dengan 22 kali menang dan 3 kali imbang dalam 25 pertemuan.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : FIFA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X