Namun, momentum poin tidak bisa mereka jaga setelah lawan kembali melebar 7-13.
Jelang poin-poin tua, Thinaah malah melakukan kesalahan pengembalian yang menyangkut net, 7-16.
Jarak ketertinggalan angka yang sudah terlalu lebar tidak mampu mereka pangkas.
Pasangan Malaysia harus bertahan dari situasi game point, 11-20.
Serangan bertubi-tubi yang mereka gencarkan sempat berbuah poin 12-20.
Kendati demikian, kesalahan Tan dalam mengembalikan bola akhirnya menutup gim pertama, 12-21.
Laju angka Chen/Jia tetap tak terhenti pada gim kedua.
Baca Juga: Klasemen Medali Olimpiade Paris 2024 - AS Ancam China, Indonesia Siap-siap Didahului Malaysia
Keunggulan 5-1 dibuat pasangan nomor satu dunia itu termasuk memanfaatkan kesalahan sendiri lawan dalam mengembalikan bola.
Pasangan China sempat nyaris terkejar pada kedudukan 6-5.
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | olympics.bwfbadminton.com |
Komentar