Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bulu Tangkis Loyo, Rexy Mainaky Disorot karena Lupa Indonesia, Malah Puji Filipina

By Taufik Batubara - Rabu, 14 Agustus 2024 | 09:27 WIB
Rexy Mainaky (kiri) menyaksikan ganda putra Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik di Olimpiade Paris 2024. Dia kecewa karena bulu tangkis Malaysia kembali gagal meraih medali emas.
AFP
Rexy Mainaky (kiri) menyaksikan ganda putra Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik di Olimpiade Paris 2024. Dia kecewa karena bulu tangkis Malaysia kembali gagal meraih medali emas.

Poin-poin Penting

JUARA.NET - Rexy Mainaky disorot media Malaysia karena tak melihat prestasi Indonesia sebagai contoh sukses meraih medali emas Olimpiade Paris 2024 dari cabang olahraga selain bulu tangkis.

Direktur Kepelatihan Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia itu menempatkan dirinya pada posisi para pemain yang berada di bawah tekanan besar untuk mewujudkan harapan bangsa memenangi medali emas Olimpiade yang selalu sulit diraih.

Bulu tangkis memang telah menjadi penyumbang medali utama bagi Malaysia sejak cabang olahraga (cabor) ini dimulai di Barcelona tahun 1992.

Cabor tepok bulu angsa itu menyumbang 11 dari total 15 medali yang diraih sejauh ini dalam kepesertaan Malaysia di Olimpiade.

Enam dari 15 itu adalah perak, 5 lagi perunggu, termasuk dua tambahan dari Olimpiade Paris 2024 melalui ganda putra Aaron Chia/Soh Wooi Yik dan tunggal putra Lee Zii Jia.

Malaysia belum bisa pecah telur mendapatkan emas.

Baca Juga: Ikuti Indonesia, Angkat Besi Jadi Fokus Vietnam agar Tak Kerap Pulang Tanpa Medali Olimpiade

Setelah selama ini selalu meraih medali dari bulu tangkis, barulah pada Olimpiade London 2012 cabor selam mencuat melalui Pandelela Rinong dengan meraih perunggu.

Duet dengan Cheong Jun Hoong, Pandelela kemudian meraih perak di Olimpiade Rio de Janeiro 2016, diikuti Azizulhasni Awang dengan perunggu di lintasan balap sepeda.


Editor : Taufik Batubara
Sumber : Olympics.com, NST.com.my


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X