"Untuk semua orang yang telah mendorong dan mendukung kami selama bertahun-tahun, pencapaian dan pertumbuhan yang kami buat adalah karena karena kekuatan yang kalian berikan pada kami. terima kasih."
Baca Juga: Saingan Berat Jonatan Christie Mundur dari Japan Open 2024, Ini Penyebabnya
"Saya harap untuk terus berpartisipasi di kompetisi-kompetisi sebagai seorang pemain dan berkontribusi untuk bulu tangkis dalam cara yang sama."
"Saya akan berusaha untuk menjadi panutan dan mendorong generasi muda untuk memilih bulutangkis di antara banyak pilihan olahraga lainnya."
"Saya ingin menyampaikan rasa terima kasih sepenuh hati saya kepada semua pelatih, staff, sponsor dan semua orang yang telah mendukungkami. Terima kasih."
"Kami menantikan bimbingan dan dukungan Anda semua."
"Terakhir, kami berharap dapat bertemu Anda semua di Japan Open, kami harap Anda dapat datang dan mendukung kami, sampai jumpa di Yokohama Arena," pungkas Yuta Watanabe.
Menurut media Jepang, The ANSWER, Yuta dan Arisa akan memilih jalan berbeda setelahnya.
Yuta akan tetap berkompetisi di sektor ganda campuran, sementara Arisa akan fokus ke ganda putri.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | Badmintonplanet |
Komentar