JUARA.NET - Pada sejarah hari ini 9 tahun yang lalu, Tottenham Hotspur sukses dalam perjudian besar saat membuat Son Heung-min menjadi pemain Asia termahal sepanjang masa.
Sebelum dibeli Tottenham Hotspur, Son cukup sukses di Bundesliga bersama Hamburg dan Bayer Leverkusen.
Bermain selama 5 musim di Liga Jerman bersama 2 klub itu, penyerang asal Korea Selatan tersebut mampu mencetak total 41 gol dalam 135 penampilan.
Bisa dimengerti jika Tottenham kepincut pada pemain kelahiran 8 Juli 1992 itu.
Akan tetapi, tetap saja keputusan Spurs tampak sebagai sebuah perjudian besar jika melihat uang yang mereka keluarkan untuk merekrut Son.
Son Heung-min meresmikan kepindahannya ke Tottenham pada sejarah hari ini, 28 Agustus 2015.
Spurs membayar 30 juta euro atau sekarang sekitar 520 miliar rupiah kepada Bayer Leverkusen.
Angka tersebut ketika itu menyamai rekor belanja termahal Tottenham Hotspur.
Harga Son sama dengan nominal pembelian Roberto Soldado dari Valencia dan Erik Lamela dari AS Roma pada 2013-2014.
Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Kebrutalan Legenda UFC Balas Dendam Diskualifikasi 5 Tahun
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Transfermarkt.co.id |
Komentar