Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEJARAH HARI INI - Akal-akalan PSG Rekrut Kombo Neymar dan Kylian Mbappe Seharga Rp7 Triliun

By Dwi Widijatmiko - Sabtu, 31 Agustus 2024 | 06:00 WIB
Kylian Mbappe dan Neymar direkrut PSG pada musim panas 2017 dengan total harga 402 juta euro atau sekitar 7 triliun rupiah.
CHRISTOPHE SIMON/AFP
Kylian Mbappe dan Neymar direkrut PSG pada musim panas 2017 dengan total harga 402 juta euro atau sekitar 7 triliun rupiah.

Klausul pengaktifan opsi pembelian permanen Mbappe ini juga dianggap sebagai sebuah akal-akalan di antara PSG dan AS Monaco.

Pasalnya, klausul itu terlalu mudah untuk tercapai karena hampir mustahil PSG terdegradasi dari Ligue 1 mengingat kualitas materi timnya.

Klausul itu diyakini hanya dibuat sekadarnya untuk formalitas karena pada dasarnya, transfer permanen Mbappe memang sudah terjadi sejak 31 Agustus 2017.

Yang jelas, sampai sekarang Neymar dan Mbappe masih menjadi 2 pemain termahal di dunia.

Angka transfer mereka jauh melampaui pemain lain.

Pesaing terdekat Neymar dan Mbappe adalah Philippe Coutinho, yang dibeli Barcelona dari Liverpool pada Januari 2018 dengan harga 135 juta euro. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ESPN, Transfermarkt.co.id


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X