Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juarai Korea Open 2024, Duo Leo/Bagas Tak Boleh Cepat Berpuas Diri

By Ananda Lathifah Rozalina - Senin, 2 September 2024 | 14:00 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana, dilarang berpuas diri usai jaurai Korea Open 2024
PBSI
Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana, dilarang berpuas diri usai jaurai Korea Open 2024

"Tetapi mereka tetap tidak boleh merasa cepat puas."

"Masih harus ditingkatkan lagi, latihannya harus ditingkatkan lagi," tutur Aryono dalam keterangan singkat dari PP PBSI.

"Defend-nya perlu ditingkatkan lagi."

"untuk segi penyerangan mereka relatif sudah bagus."

"Permainan depan juga sudah bagus, meskipun begitu harus tetap ditingkatkan terutama di sektor pertahanan dan drive," tambahnya.

Leo/Bagas memang merupakan racikan baru tim bulu tangkis Indonesia musim ini yang cukup potensial.

Pasangan ini diuji coba sejak Japan Open 2024 pekan lalu.

Dalam kompetisi perdananya itu, Leo/Bagas melaju hingga babak semifinal dan kini di turnamen keduanya mereka membawa pulang gelar juara.

Dalam waktu dekat, mereka akan kembali dikirim ke turnamen lain seperti Hong Kong Open 2024 hingga China Open 2024 bersama racikan anyar lainnya, Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin.

Aryono Minarat berharap turnamen-turnamen itu akan menjadi ajang untuk mengasah kemampuan dan menambah rasa percaya diri mereka.

"Ini adalah tes berikutnya, mudah-mudahan rasa percaya dirinya bisa terus dan mainnya tetap konsisten."

"Semoga Bahas/Leo dan Fikri/Daniel bisa menampilkan performa terbaiknya," ungkap sang pelatih.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : PBSI


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X