Dia mengamankan poin berbekal smes keras yang tak terbendung musuh.
Setelah mencatatkan keunggulan di masa interval, wakil Indonesia praktis membelenggu lawan dalam satu digit lawan.
Lee akhirnya bisa mencatatkan dua digit angka setelah Gregoria unggul jauh 19-10.
Wakil Taiwan itu akhirnya kalah dengan skor 10-21.
Permainan berlanjut ke gim dua, Gregoria tetap menguasi laga.
Dia sempat menghujani musuh dengan enam angka berturut-turut.
Keunggulan besar kembali dia dapatkan masa interval yakni, 11-3.
Baca Juga: Hasil Hong Kong Open 2024 - Diwarnai Skor Satu Digit, Anthony Ginting Habisi Lawan dalam 49 Menit
Jarak angka yang lebar terus dia jaga hingga momen match point 20-8.
Gregoria akhirnya mengandaskan perjuangan lawan dalam kedudukan 21-8.
Poin kemenangan dia dapatkan dari momen smes keras yang sulit dijangkau Lee.
Lolos ke babak 16 besar, wakil Indonesia ini akan menghadapi Ratchanok Intanon.
Wakil Thailand itu melanjut ke babak selanjutnya berbekal setelah mengalahkan Chiu Phin-Chian
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | bwf.tournamentsoftware.com |
Komentar