Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekap Hasil Hong Kong Open 2024 - Termasuk Singkirkan Unggulan Pertama, Asa Indonesia Juara Terjaga di 4 Sektor

By Fiqri Al Awe - Kamis, 12 September 2024 | 20:25 WIB
Termasuk dari kemenangan Putri Kusuma Wardani nyala api peluang Indonesia juarai Hong Kong Open 2024 masih terbuka pada empat sektor.
PBSI
Termasuk dari kemenangan Putri Kusuma Wardani nyala api peluang Indonesia juarai Hong Kong Open 2024 masih terbuka pada empat sektor.

JUARA.NET - Asa Indonesia juarai Hong Kong Open 2024 masih terbuka pada empat sektor, termasuk karena kemenangan Putri Kusuma Wardani.

Kejuaraan super 500 ini menggelar partai 16 besarnya, Kamis (12/9/2024) di Hong Kong Coliseum, Kowloon.

Sembilan wakil Merah-Putih berusaha memperjuangkan peluang juara pada empat sektor sekaligus.

Di sektor tunggal putra, asa juara berhasil dijaga Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie.

Mereka berdua kompak menggondol kemenangan.

Dari sektor tunggal putri, nasib kurang bagus dialami Komang Ayu Cahya Dewi.

Langkahnya terpaksa berhenti karena sosok Pornpawee Chochuwong.

Bersua wakil Thailand tersebut, pebulu tangkis asal Bali ini dikalahkan dalam dua gim langsung, 13-21 dan 9-21.

Senada dengan Komang, Gregoria Mariska Tunjung juga terhenti langkahnya.

Baca Juga: Hasil Hong Kong Open 2024 - Komang Ayu Tumbang, Wakil Tunggal Putri Indonesia Berkurang


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : bwf.tournamentsoftware.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X