Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rekap Hasil Hong Kong Open 2024 - Indonesia Senasib Korea Selatan meski Peluang Merah-Putih Juara Lebih Banyak

By Fiqri Al Awe - Sabtu, 14 September 2024 | 21:09 WIB
Kondisi Indonesia di sektor tunggal putra senasib dengan ganda putri Kim So-yeong/Kong Hee-yong yang semula berpeluang hadirkan derbi di final Hong Kong Open 2024 malah kompak kalah bersama pasangan Korea Selatan lainnya.
TOSHIFUMI KITAMURA/AFP
Kondisi Indonesia di sektor tunggal putra senasib dengan ganda putri Kim So-yeong/Kong Hee-yong yang semula berpeluang hadirkan derbi di final Hong Kong Open 2024 malah kompak kalah bersama pasangan Korea Selatan lainnya.

Kondisi ini membuat Indonesia senasib dengan Korea Selatan.

Pada sektor ganda putri, Negeri Ginseng juga berpeluang mencetak derbi.

Namun, Baek Ha-Na/Lee So-hee dan Kim So-yeong/Kong Hee-young malah kompak merana.

Indonesia setidaknya patut lebih bersyukur ketimbang Korea Selatan sebab masih bisa juara di dua sektor.

Tunggal putri, Putri Kusuma Wardani sukses melaju ke final.

Dia menumbangkan bocah ajaib asal Jepang, Tomoka Miyazaki.

Peluang gelar juara lainnya datang dari ganda putra. Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi.

Mereka memastikan tiket final dengan kemenangan atas ganda putra Indonesia lainnya, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana.

Baca Juga: Hasil Hong Kong Open 2024 - Hujan 6 Angka Anthony Nyaris Paksakan Rubber, Viktor Axelsen Jegal All Indonesian Final

Kembali ke Korea Selatan, praktis marwah Negeri Ginseng teselamatkan oleh Juara Dunia 2023, Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae.


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : bwf.tournamentsoftware.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X