Dia misalnya membuat 2 assist saat Inggris dikalahkan Portugal 2-3 di EURO 2000.
Pada awal Kualifikasi Piala Dunia 2002, mantan pemain yang juga pernah memperkuat Real Madrid dan AC Milan ini mulai menjadi kapten Inggris.
Di Kualifikasi Piala Dunia 2002 Zona Eropa, Timnas Inggris harus bersaing dengan Jerman di Grup 9.
Hanya juara grup yang lolos langsung ke Korea-Jepang sementara runner-up akan menjalani play-off.
Beckham berkontribusi besar dalam perjalanan Inggris selama kualifikasi.
Dia mencetak 1 gol dalam kemenangan Inggris 2-1 atas Finlandia dan 2-0 atas Yunani.
Beckham juga menjadi motor permainan tim saat tim asuhan Sven-Goran Erikson menghajar Jerman 5-1.
Puncak peralihan Beckham dari pesakitan menjadi pahlawan terjadi di laga terakhir Grup 9.
Inggris dan Jerman sama-sama memiliki 16 poin dari 7 laga sebelumnya.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BBC |
Komentar