Dua pabrikan asal Jepang itu sedang sama-sama kesulitan.
Menariknya, sang mantan pembalap yakin akan ada peningkatan dari mereka berdua.
"Mereka akan kembali. Tidak mungkin meraka akan berada di belakang terus-terusan," tegasnya.
"Yang kita bahas di sini adalah pabrikan yang menjual banyak sekali sepeda motor dalam satu hari."
"Bahkan Ducati, KTM, dan Aprilia juga tidak pernah membayangkan situasi semacam ini."
"Secara ekonomi, mereka harusnya bisa menambal jarak performa yang ada, tetapi harus diakui bahwa mereka memang butuh waktu."
"Saat ini, Yamaha mungkin terlihat lebih menjanjikan, tetapi Honda juga akan segera membuat langkah ke depan," sambung Agostini.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar