Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEJARAH HARI INI - Musim Diganggu COVID-19, Lewis Hamilton Samai Rekor Michael Schumacher 7 Kali Juara Dunia Formula 1

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 15 November 2024 | 06:00 WIB
Lewis Hamilton merayakan keberhasilan memenangi GP Turki 2020, 15 November 2020, yang membuatnya menyamai rekor Michael Schumacher menjadi juara dunia Formula 1 sebanyak 7 kali.
CLIVE MASON/AFP
Lewis Hamilton merayakan keberhasilan memenangi GP Turki 2020, 15 November 2020, yang membuatnya menyamai rekor Michael Schumacher menjadi juara dunia Formula 1 sebanyak 7 kali.

Hamilton benar-benar superior pada musim yang tertunda startnya sampai Juli karena pandemi COVID-19 itu.

Dalam 13 balapan pertama F1 2020, dia menang 9 kali.

Pembalap yang sampai kini tercatat sudah menang 105 kali di Formula 1 itu finis pertama di GP Styria, Hongaria, Inggris, Spanyol, Belgia, Toscani, Eifel, Portugal, dan Emilia Romagna.

Memasuki seri ke-14 di Turki, Hamilton tinggal bersaing dengan rekan setimnya sendiri, Valtteri Bottas, dalam perebutan gelar juara dunia.

Setelah GP Emilia Romagna, Hamilton memiliki 282 poin, unggul 85 angka atas Bottas dengan tersisa 4 balapan.

GP Turki 2020 berlangsung pada sejarah hari ini, 15 November 2020 di Istanbul Park.

Dari hasil sesi kualifikasi, Hamilton melakukan start dari posisi ke-6.

Baca Juga: SEJARAH HARI INI - Cuma 2 Tahun, Alex Pereira Terlalu Cepat Jadi Raja 2 Divisi UFC 

Namun, Bottas lebih parah karena memulai lomba dari P9.

Balapan dimulai, Hamilton melesat ke P3 memanfaatkan insiden antara 2 pembalap Renault, Esteban Ocon dan Daniel Ricciardo.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X