"Bagnaia sangatlah kuat," terang Pernat, dilansir Juara.net dari Motosan.es.
"Dia sudah pernah menangi dua kali gelar juara dunia."
"Dia bahkan masih bertarung hingga balapan pamungkas untuk mencatatkan hattrick-nya."
"Tentu saja punya rekan tim seperti Marquez bukanlah hal yang menyenangkan.'
"Dia adalah orang yang bekerja keras dalam hal psikologis."
"Target Bagnaia adalah mengalahkan juara dunia delapan kali."
"Di satu sisi, akan terasa atmosfer yang berbeda di tim," tambah Pernat.
Kedatangan Marquez ke Ducati pabrikan membuat Pramac bak jadi pesakitan.
Tim asal Italia itu jatuh ke pinangan Yamaha menyusul tersingkirnya pembalap gacoan mereka, Jorge Martin karena perekrutan The Baby Alien.
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar