"Saya berkata kepadanya, 'Hei, Paman Chael, jika Anda ingin saya menangani itu di dalam oktagon, saya akan mendapatkan keadilan bagi kita'."
Baca Juga: Duel Penyatuan Gelar Belum Jelas, Jon Jones Malah Sibuk Akting
"Saya akan mendapatkan keadilan di wajah Gilbert, saya akan memastikan ia tidak akan pernah menunjukkan wajahnya di Amerika lagi karena betapa parahnya saya mengalahkannya," tambahnya.
Burns yang mendengar itu pun kemudian memberikan reaksinya.
Petarung UFC itu pun tampak menerima tantangan dari Covington tersebut.
Tak tanggung-tanggung, Burns bahkan sudah memberikan perkiraan kapan mereka bisa bertarung.
"April? Miami? ," ungkap Burns di media sosia X miliknya sambil mengunggah foto Covington yang babak belur usai pertarungan.
Burns juga memprovokasi Covington dengan mengindikasikan bahwa sang petarung tak bakal berani muncul.
"Miami, April, (tanda tangani) kontraknya saja, saya tahu kamu tidak akan muncul," tambah Burns.
Terlepas dari adu provokasi verbal yang terjadi antara kedua petarung, berlangsung tidaknya pertarungan tersebut akan ditentukan oleh UFC yang menaungi mereka.
Jika UFC merestui dan kedua petarung sama-sama setuju tampil, maka duel tersebut bisa saja terwujud.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar