"Banyak pasangan top yang sudah berpisah atau beberapa bahkan tidak bermain lagi, jadi saya pikir mereka memiliki peluang bagus untuk mencapai final," lanjut Goh.
Goh lantas menyoroti bahwa kekuatan terbesar anak asuh Nova Widianto itu ada pada kecepatan dan kekuatan mereka.
Karena itu, duo Chen/Toh harus menguatkan mental agar bisa berkembang pesa.
"Mereka bisa meningkatkan sisi mental dari permainan mereka lewat bermain di beberapa turnamen."
"Pengalaman akan membantu mendewasakan permainan mereka."
"Hal lain yang perlu mereka kurangi adalah unforced error mereka. Mereka bisa saja terlalu bersemangat untuk mendapatkan poin, yang berujung pada kesalahan."
"Jika mereka dapat menstabilkan permainan mereka, mereka dapat berkembang secara signifikan," tambahnya.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | New Strait Times |
Komentar