Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Adik Valentino Rossi Prediksi Marc Marquez Menang Lagi di 2025, Ini Kata Luca Marini

By Ananda Lathifah Rozalina - Kamis, 2 Januari 2025 | 14:00 WIB
Pembalap Repsol Honda, Luca Marini prediksi nasib Marc Marquez tahun depan
HONDARACINGCORPORATION.COM
Pembalap Repsol Honda, Luca Marini prediksi nasib Marc Marquez tahun depan

Terkait masalah ini, adik Valentino Rossi, Luca Marini memprediksi Marquez bakal tampil bersinar.

Marini pun bahkan memprediksi Marquez bisa saja meraih gelar juara lagi tahun 2025 ini.

"Saya merasakan ketertarikan yang besar untuk melihat Márquez menjadi pemenang lagi, jadi saya pikir hasilnya sudah tertulis, “ ungkap Marini sebagaimana dilansir dari Motosan.

Meski begitu, Marini juga tak menampik kemungkinan bahwa Marquez bisa saja kalah dari Francesco Bagnaia.

Jika berhasil melakukan hal tersebut, Marini merasa bahwa Pecco akan mendapatkan kredit sebagai salah satu pembalap terbaik dalam sejarah.

"Namun, Pecco akan memiliki kesempatan sekali seumur hidup untuk menempatkan dirinya di antara empat pembalap terbaik dalam sejarah."

"ika dia berhasil mengalahkan Marc, semua orang akhirnya akan mengakui bahwa dia adalah seorang juara, karena, meskipun dia telah memenangkan dua gelar, dia belum mendapatkan penghargaan yang cukup," terang Marini.

Terlepas dari prediksi Marini, musim 2025 menjadi yang cukup dinantikan.

Karena bukan hanya Marquez yang naik ke tim utama, kepindahan Jorge Martin ke Aprilia juga membuat banyak orang penasaran dengan performanya tahun depan.

Selain itu, ada perubahan lain yang terjadi di musim 2025, seperti Yamaha yang akhirnya memiliki tim satelit hingga tampilnya para pembalap rookie dari Moto2 yang berhasil naik ke MotoGP.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P



Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X