Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Malaysia Open 2025 - Nyaris Ditikung, Duo Penakluk Fajar/Rian Semringah Menangi Duel Sengit Tiga Gim

By Ananda Lathifah Rozalina - Kamis, 9 Januari 2025 | 17:00 WIB
Pasangan ganda putra Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi semringah lolos perempat final Malaysia Open 2025
AFP
Pasangan ganda putra Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi semringah lolos perempat final Malaysia Open 2025

Ong/Teo dan Jin/Kang bergantian mendapatkan poin buah dari serangan demi serangan yang coba mereka lancarkan.

Pasangan Malaysia akhirnya unggul di jeda interval dengan skor 11-8, tapi permainan belum berakhir.

Duo Jin/Kang terus berusaha menyusul perolehan poin Ong/Teo.

Mereka nyaris saja menyusul tapi adu netting yang gagal membuat duo Korea itu gagal, Ong/Teo meraih game point terlebih dulu dan kemudian menutup laga dengan kemengan setelahnya.

Teo sampai meluncur di lapangan setelah serangan terakhirnya berhasil membuat mereka memenangi duel tiga gim itu dengan skor 23-21, 16-21, 21-18.

Sementara itu, Ong yang juga senang memukul shuttlecock untuk diberikan kepada penonton sebagai ungkapan rasa senang mereka.

Hasil ini memastikan Ong/Teo lolos ke babak perempat final dan tinggal menunggu calon lawan berikutnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ananda Lathifah Rozalina
Sumber : BWF TV


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X