Kemudian, mereka mengunci tiket final berbekal skor 21-14.
Pesta China juga datang dari sektor-sektor lainnya.
Di tunggal putra, Shi Yu Qi mampu melaju ke partai puncak.
Sementara itu, Wang Zhi Yi sukses menggulung Pornpicha Choeikeewong dan bakal menghadapi An Se-young pada babak final.
Satu-satunya hasil minor dari Negeri Tirai Bambu hanya di sektor ganda putri.
Pertemuan Liu Sheng Shu/Tan Ning vs Jia Yi Fan/Zhang Shu Xian memastikan satu tiket final sudah pasti digenggam China.
Mereka bisa saja mengantongi gelar juara otomatis andai Li Yi Jing/Luo Xi Min bisa kalahkan ganda putri Jepang, Yuki Fukushima/Mayu Matsumoto.
Namun, asa ini akhirnya hanya menjadi angan-angan karena yang menang adalah wakil Negeri Sakura.
Baca Juga: Hasil Malaysia Open 2025 - Buyarnya Peluang China Sabet Gelar Juara Duluan
Terlepas dari hal itu, nasib tak mujur diderita wakil-wakil tuan rumah.
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | bwfworldtour.bwfbadminton.com |
Komentar