Masih ada kesempatan untuk keluar dari zona degradasi karena Liga Italia musim ini menyisakan 13 laga.
Idzes, yang telah tampil 23 kali dan mencetak satu gol di musim ini, menggambarkan bagaimana penampilan timnya dalam laga terakhir.
"Kadang-kadang, kami bermain dengan baik, meskipun kesulitan untuk mengonversi peluang di depan gawang," ungkapnya.
"Mereka sangat bagus dalam menghukum kami di dua situasi, meskipun kami bertahan dengan baik selama 80 menit."
"Di babak pertama, kami bermain dengan kualitas, menciptakan beberapa peluang untuk memimpin, sementara di babak kedua, kami menghadapi lebih banyak kesulitan," imbuh Idzes.
Bek tengah berusia 24 tahun itu memompa semangat rekan-rekannya untuk tampil all-out dalam sisa pertandingan.
"Sekarang kami memiliki 13 pertandingan tersisa, kami harus memberikan segalanya, dimulai dengan laga kandang berikutnya melawan Lazio."
"Kami harus membawa pulang poin karena dari sekarang hingga akhir musim, setiap pertandingan dan setiap poin akan sangat krusial," tegas Idzes.
Baca Juga: Nasihat Ibrahimovic Saat Ambil Alih Tugas Pelatih AC Milan Sergio Conceicao
Sementara itu, Pelatih Venezia Eusebio Di Francesco mengakui, pergantian pemain Genoa memberikan perbedaan signifikan dengan serangan cepat dan cerdas.
Editor | : | Taufik Batubara |
Sumber | : | Juara.net, Veneziafc.it |
Komentar