Namun, pebulu tangkis berusia 22 tahun tersebut ditaklukkan oleh Xu Wen Jing.
Dia tumbang dua gim langsung, 12-21 dan 13-21.
Kembali ke persoalan ranking, wakil Indonesia lainnya tidak banyak mengalami perubahan posisi.
Gregoria Mariska Tunjung masih menyandang peringkat tertinggi di antara kompatriotnya yakni ke-5.
Bergeser ke bawah, Ester Nurumi Tri Wadoyo dan Komang Ayu Cahya Dewi berdampingan pada peringkat 39 dan 40.
Sementara itu, tunggal putri Indonesia lain, Chiara Marvella Handoyo berada di posisi ke-60.
Dia turun tiga tempat dari posisinya pekan kemarin.
Koleksi poinnya kini berada di angka 22.660.
Baca Juga: Razif Sidek: Ganda Putra Malaysia OTW No 1 Dunia via All England
Chiara sempat mendapatkan kesempatan berlaga pada Indonesia Masters 2025 lalu.
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | BWFBadminton.com |
Komentar