Jonassen lantas menuturkan bahwa ia yakin bahwa rencana permainan bisa membantu anak didiknya itu meraih kemenangan.
"Saya percaya bahwa emosi dapat memenangkan poin dan gameplan dapat memenangkan pertandingan."
"Ini adalah tentang bagaimana Justin berpegang teguh pada rencana dan mengeksekusinya."
"Ini bukan hanya tentang dirinya tetapi juga pemain lain untuk menjadi pebulu tangkis yang berkualitas."
Jonassen menuturkan bahwa melawan Obayashi bisa merupakan laga yang tepat untuk anak didiknya.
Dengan laga itu, anak asuhnya bisa menjadi lebih baik.
"Ini (melawan Kobayashi) adalah jenis pertandingan yang saya harapkan untuk para pemain kami."
"Saya tidak menemukan turnamen yang mudah untuk naik peringkat dunia, tetapi saya ingin para pemain benar-benar menghadapi level yang harus dilalui jika ingin menjadi pemain hebat," terangnya.
Jika berhasil memenangi duel menghadapi Obayashi, Hoh berpotensi bertemu unggulan kelima turnamen, Jia Heng Jason Teh atau wakil non unggulan asal Irlandia, Nhat Nguyen.
Editor | : | Ananda Lathifah Rozalina |
Sumber | : | NST.com.my |
Komentar