Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Justin Gaethje Perlu Pikir Ulang, Islam Makhachev Punya Gaya Tarung Lebih Komplit Ketimbang Khabib

By Nungki Nugroho - Rabu, 12 Maret 2025 | 15:10 WIB
Justin Gaethje dapat peringatan soal perbedaan gaya tarung Khabib Nurmagomedov dengan Islam Makhachev.
TWITTER @ESPNSTATSINFO
Justin Gaethje dapat peringatan soal perbedaan gaya tarung Khabib Nurmagomedov dengan Islam Makhachev.

"Bagaimana ia dapat mencekik, dia membuat anda merasa seperti terjebak dan tidak akan pernah bisa keluar," tuturnya.

Sedangkan, Islam menguasai lebih banyak gaya tarung.

"Islam tidak memiliki jenis permainan seperti itu."

"Dia memiliki jenis permainan yang berbeda."

"Permainannya luar biasa, level submission-nya, lebih dari apapun."

Dan seperti yang telah Anda lihat dengan semua kirimannya, Anda tahu, itu berbeda. itu berbeda, mereka tidak sama," tutur pelatih kepala gym AKA tersebut.

Pada 2020 lalu, Gaethje pernah dikalahkan Khabib pada gelaran UFC 254.

The Eagle cuma butuh 1 menit 34 detik untuk menuntaskan perlawanan Justin.

Khabib membuatnya tak berkutik dnegan triangle choke sebelum akhirnya memutuskan pensiun.

Kini, Gaethje membuka peluang kembali tanding lawan petarung Rusia.

"Itu (lawan Makhachev) adalah pertarungan yang sangat berbeda dari yang baru saja (lawan Fiziev)."

"Mereka mencoba memberi saya donat, saya menggigitnya."

"Tetapi saya harus kembali berlari jika saya akan melawan Makhachev," ucapnya setelah pertarungan di UFC 313.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : essentiallysports.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X