JUARA.NET - Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani menaklukkan kompatriot Tai Tzu Ying, Chiu Pin-Chian pada Swiss Open 2025.
Perjuangan pebulu tangkis berusia 22 tahun itu dimulai Rabu (19/3/2025) di St. Jakobshalle, Basel.
Modal bagus dibawa olehnya pada pertandingan tersebut.
Putri dan Chiu tercatat sudah tiga kali bertemu sebelumnya.
Dari tiga pertandingan itu, wakil Indonesia punya catatan lebih baik yakni menang dua kali dan sekali kalah.
Pertemuan terakhir mereka mentas di Korea Masters 2024 silam.
Putri memenangkan duel tersebut dengan skor kembar, 21-13 dan 21-13.
Pada pertandingan ini, wakil Merah-Putih langsung melesat menggondol keunggulan 4-1.
Keunggulannya terus terjaga sampai masa interval.
Baca Juga: Swiss Open 2025 - Nyaris Kena Tikung, Fikri/Daniel Sempat Dibuat Kaget Pasangan Baru China
Putri mengantongi keunggulan lima angka, 11-7 atas sang lawan.
Lanjutkan pertandingan, Chiu belum bisa mengejar ketertinggalannya.
Jarak ketertinggalan tertipis yang bisa diambil adalah 14-16.
Setelah itu, Putri kembali melesat hingga game point, 20-16.
Momen game point tersebut dia dapatkan dari penempatan bola ciamiknya.

Lawan sampai menekuk tubuhnya guna mengembalikan bola pukulan tersebut.
Kemenangan wakil Indonesia sempat tertahan satu poin karena kesalahan sendiri berupa pengembalian menyangkut net.
Akhirnya, gim pertama selesai di angka 21-17 usai pukulan cepat Putri jatuh di area kosong permainan musuh.
Di gim kedua, Chiu menunjukkan perlawanan yang merepotkan.
Baca Juga: Swiss Open 2025 - Penarik Minat Penonton, Jagoan Tuan Rumah Malah Tumbang Berjamaah di Hari Pertama
Keunggulan lebar 12-6 yang dibentangkan wakil Indonesia tiba-tiba bisa dia kejar.
Bukan kaleng-kaleng, kompatriot Tai Tzu Ying itu sampai membalikkan keadaan jadi 12-13.
Namun, kondisi ini tak membuat Putri kehilangan fokus.
Wakil Merah-Putih kembali menguasai jalannya pertandingan.
Momentum dia dapatkan usai berbalik unggil 17-15.
Dia pun memenangi pertandingan dengan skor, 21-18.
Editor | : | Fiqri Al Awe |
Sumber | : | bwfworldtour.bwfbadminton.com |
Komentar